Resep Praktis Makaroni Keju Enaknya Juara
Sabtu, 14 Januari 2017
Photo: Copyright Doc Vemale.com
Vemale.com - Buat kamu yang ingin membuat makanan lezat, juara dan seperti di restoran, salah satu makanan yang bisa kamu buat adalah makaroni keju. Tak hanya lezat dan juara, makanan ini setidaknya juga mirip sama makanan yang biasa kita beli di restoran atau tempat makan yang ada di sekitar kita. Makaroni yang lembut ditambah taburan keju yang gurih dan saus susu yang creamy, bisa saja membuat kita akan ketagihan dengan makanan ini.
Gimana, penasaran kira-kira seperti apa cara membuat makaroni keju ini? Simak baik-baik resep praktisnya di bawah ini ya.
Bahan
Cara Membuat
Ladies, itulah resep membuat makaroni keju yang super praktis dan rasanya juara. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. Kalau kamu bisa membuat makanan ala restoran sendiri di rumah, jadi nggak perlu ke restoran buat makan enak ala restoran bukan? Semoga, resep ini bermanfaat.
Vemale.com - Buat kamu yang ingin membuat makanan lezat, juara dan seperti di restoran, salah satu makanan yang bisa kamu buat adalah makaroni keju. Tak hanya lezat dan juara, makanan ini setidaknya juga mirip sama makanan yang biasa kita beli di restoran atau tempat makan yang ada di sekitar kita. Makaroni yang lembut ditambah taburan keju yang gurih dan saus susu yang creamy, bisa saja membuat kita akan ketagihan dengan makanan ini.
Gimana, penasaran kira-kira seperti apa cara membuat makaroni keju ini? Simak baik-baik resep praktisnya di bawah ini ya.
Bahan
- 100 gram makaroni
- 30 gram mentega
- 4 siung bawang merah (cincang halus)
- 2 siung bawang putih (cincang halus)
- 1 sdm tepung maizena
- 100 ml susu cair
- 100 gram keju cheddar
- 1/2 paprika merah (cincang halus)
- 40 gram kacang polong
- Garam (secukupnya)
- Lada bubuk (secukupnya)
Cara Membuat
- Lelehkan mentega lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
- Tambahkan tepung ke dalamnya lalu masak kira-kira selama 1 menit dengan api sedang.
- Tambahkan susu cair dan aduk sampai rata. Kecilkan api dan biarkan susu mendidih sambil terus diaduk.
- Masukkan keju yang telah diparut dan aduk sampai keju meleleh juga halus.
- Masukkan makaroni, paprika merah dan kacang polong yang sebelumnya telah direbus.
- Masak sambil aduk semua bahan yang ada hingga mendidih.
- Tambahkan sedikit garam dan lada agar rasanya makin sedap.
- Angkat dan segera sajikan di mangkok atau piring saji. Tambahkan keju parut di atas sajian makaroni ini agar tampilannya makin mempesona dan rasanya makin juara.
Ladies, itulah resep membuat makaroni keju yang super praktis dan rasanya juara. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka. Kalau kamu bisa membuat makanan ala restoran sendiri di rumah, jadi nggak perlu ke restoran buat makan enak ala restoran bukan? Semoga, resep ini bermanfaat.
No comments:
Post a Comment